Pelatihan K3 Kelistrikan Jogja – berbicara tentang perlistrikan hampir semua orang pasti sudah pernah mengalami terkena setrum. Baik tegangan yang sangat kecil, maupun bahkan mungkin sampai yang mengakibatkan luka bakar. Tidak jarang pula kita mendengar terjadinya kecelakaan yang mengakibatkan hilangnya nyawa akibat terkena setrum saat berkerja di perlistrikan. Padahal, jika kita telisik lagi mungkin hanya dikarenakan sedikit keteledoran yang dilakukan oleh si pekerja.
Bekerja di perlistrikan memiliki resiko yang sangat besar. Karena terkadang, kita tidak tahu ternyata ada bagian dari kabel yang sedikit terkelupas yang bisa mengakibatkan terkenanya setrum dengan tegangan yang tinggi. Untuk itu perlu sekali seorang ahli yang memberikan pelatihan seputar K3 (Kesehatan keselamatan tenaga kerja) di bidanhg perlistrikan.
Pelatihan K3 Kelistrikan Jogja menghimbau kepada seluruh pekerja kelistrikan untuk, paling tidak, tahu dasar dari apa saja yang harus dipersiapkan sejak awal sebelum memulai kerjaan. Karena persiapan sejak awal mempengaruhi kinerja di lapangan. Persiapan awal inilah yang tidak semua pekerja listrik tahu. Mungkin untuk yang sudah bekerja sejak awal sudah paham, tapi untuk pekerja pemula biasanya lalai akan persiapan awal ini.
Dengan adanya jurusan teknik kelistrikan, membuat banyak mahasiswa-mahasiswa yang menjadi ahli dalam kelistrikan. Dan keahlian para mahasiswa ini yang bisa dijadikan sebagai pelatih untuk para pekerja yang hannya mengandalkan keahlian dalam praktik kelistrikan. Namun biasa teori yang dimiliki oleh mahasiswa saat kuliah tidak bisa dipraktekan secara langsung oleh si mahasiswa. Karena keahlian yang didapatkan secara praktek lebih mudah ditanamkan di otak dari pada dari teori di bangku kuliah.
Pelatihan K3 kelistrikan jogja mengharapkan dengan adanya pelatihan yang diadakan untuk para pekerja kelistrikan dapat mengurangi korban di lapangan. Pelatihan K3 sebaiknya bukan hanya diberikan kepada calon pekerja kelistrikan yang baru akan terjun ke lapangan, tapi juga diberikan kepada pekerja yang sudah lama bekerja. Karena mencegah lebih baik dari pada mengobati, jadi untuk siapapun pelatihan K3 pasti akan tetap berguna. Terutama pelatihan k3 kelistrikan yang terkadang masih sering diabaikan. Para ahli kelistrikan belum terlalu banyak ditemui untuk memberikan pelatihan K3. Untuk itu pelatihan k3 kelistrikan jogja mendukung diadakannya pelatihan dengan mengundang ahli listrik yang sudah diakui.
Demikian sedikit informasi yang bisa pelatihan K3 kelistrikan jogja berikan. Semoga bermanfaat dan selamat bermanfaat.